Halo teman-teman pecinta tanaman, tahukah teman-teman dengan sayuran Zukuni/Zucchini? pastinya ada yang sudah tahu atau baru tahu bentuknya saja. Mungkin teman-teman asing dengan tanaman sayuran Zukuni/Zucchini ini, tanaman sayuran yang satu ini berupa seperti mentimun atau timun, labu, dengan variasi warna kuning, hijau tua, dan hijau muda. Tanaman ini sangat dikenal di Eropa dengan nama squash dan untuk di negara Perancis maka sayuran ini lebih populer sebagai courgette. Sayuran ini merupakan salah satu dari famili Cucurbitaceae dengan nama spesies Cucurbita pepo L.
Tanaman sayuran Zukuni/Zucchini ini pada awalnya dibudidayakan di sebuah wilayah Selatan Meksiko sampai Barat Daya Amerika Serikat sekitar 8.000 SM. Kemudian terus dikembangkan di negara-negara yang beriklim subtropis. Sayuran ini juga relatif baru dikenal di Indonesia pada paruh kedua abad ke-20, serta mulai masuk ke sentra-sentra pertanian dataran tinggi yang ada di Indonesia (Argotek, 2022).
A. Taksonomi
Taksonomi Zukuni/Zucchini (ITIS, 2022) sebagai berikut:
Kingdom : Plantae – plantes, Planta, Vegetal, plants
Subkingdom : Viridiplantae – green plants
Infrakingdom : Streptophyta – land plants
Superdivision : Embryophyta
Division : Tracheophyta – vascular plants, tracheophytes
Subdivision : Spermatophytina – spermatophytes, seed plants, phanérogames
Class : Magnoliopsida
Superorder : Rosanae
Order : Cucurbitales
Family : Cucurbitaceae – gourds, squashes, citrouilles, gourdes
Genus : Cucurbita L. – gourd
Species : Cucurbita pepo L. – vegetable marrow, field pumpkin, jack-o-lantern pumpkin,
zucchini, cocozelle, citrouille
B. Morfologi
Morfologi Zukuni/Zucchini (Argotek, 2022) yaitu,
1. Akar dan Bunga
Tanaman Zukuni/Zucchini ini termasuk tanaman monokotil dan berakar serabut. Tanaman Zukuni/Zucchini mempunyai bunga jantan serta bunga betina yang terpisah dalam satu individu.
Bunganya terlihat kecil berwarna kuning, bunga jantan akan muncul lebih dulu daripada bunga betina. Bunga dari tanaman ini mempunyai 5 kelopak, pada bagian pangkalnya terlihat terdapat gelembung yang nantinya merupakan bakal biji.
2. Biji
Sumber : https://www.tokopedia.com/benihbibitseribu/2-benih-zucchini-hijau-jewel-f1-hibrida-bibit-sayuran-known-you-seed-zuchini-hijau?extParam=ivf%3Dfalse%26src%3Dsearch |
Tanaman ini mempunyai biji agak bulat serta pipih sangat mirip dengan biji labu besar. Biji tanaman ini oleh produsen benih biasanya dijadikan sebagai bahan perbanyakan secara generatif.
Zukuni/Zucchini ini umumnya mempunyai banyak biji yang berbentuk pipih, bundar telur, sampai dengan bundar memanjang. Bagian dari ujung membulat, sedangkan pada bagian pangkal terlihat meruncing. Permukaan biji tanaman ini terlihat buram dan licin.
3. Daun
Tanaman Zukuni/Zucchini merupakan sebuah tanaman semusim yang lunak serta berbulu. Daun dari tanaman ini merupakan daun tunggal, mempunyai pertulangan daun yang majemuk menjari. Daunnya terlihat menyebar di sepanjang batang dan bentuknya yang menyerupai jantung serta bertangkai.
4. Buah
Tanaman sayuran Zukuni/Zucchini mempunyai tangkai buah yang besarnya itu hampir sama dengan pangkal buahnya. Panjang dari buah Zukuni/Zucchini ini antara 15 cm sampai dengan 30 cm dengan diameter sekitar 4 cm sampai 10 cm. Bobotnya terlihat berkisar antara 200 g sampai dengan 500 g per tanaman.
Buah akan muncul pada setiap dari ketiak daun serta tumbuh di sekeliling pohon. Pohonnya tidak merambat dan juga memiliki berbuah yang lebat, panjang hanya sekitar 70 cm. Warna buah tanaman ini sangat beragam ada yang hijau muda, hijau tua dengan kulit yang cukup mengkilap, ada pula yang warna hijau bintik-bintik putih seperti mentimun. Warna buah yang paling banyak diminati di pasaran yaitu warna kuning cerah mengkilap, sehingga untuk harganya bisa lebih unggul.
Tanaman sayuran Zukuni/Zucchini ini bisa tumbuh serta berproduksi dengan baik di daerah yang mempunyai suhu minimal 180 C sampai dengan 240C. Kelembaban udara antara sekitar 60 % sampai 90 %. Tanaman ini memang sangat cocok ditanam pada lahan terbuka ataupun green house.
Tanaman ini pada umumnya tumbuh cukup subur di Indonesia, pada dataran menengah serta tinggi ataupun mulai dari ketinggian sekitar 600 sampai 1.200 meter di atas permukaan laut.
C. Jenis-Jenis
Tanaman sayuran Zukini/Zucchini ada bebepa jenis yang telah beredar di Indonesia dan telah banyak ditanam petani daerah tropis di antaranya, Tendeer Finger, Jemmy, Green Champ, Hungnong Zucchini, Bulam House, Golden Zucchin, Rondo dan Black Jack F1 semuanya produk Taiwan dan Korea. Sedangkan produk dari Amerika Serikat di antaranya, Ambassador, Aristocrat, Embassy Commander dan Chefini. Semua varietas tersebut, umumnya memiliki usia panen hampir sama, hanya bentuk dan panjang buah yang berbeda (Risa, 2014)
D. Manfaat, Komposisi dan Kandungan
Tabel 1. Komposisi dan kandungan nutrisi buah Zukini/Zucchini per 100gram.
No. |
Kandungan |
Nilai
(satuan) |
1 |
Air |
91,4% |
2 |
Karbohidrat |
1,20 g |
3 |
Kalium (K) |
360 mg |
4 |
Posfor (P) |
44,00 mg |
5 |
Kalsium (Ca) |
22 mg |
6 |
Kalori (Energi) |
27,00 kal |
Selain Komposisi dan kandungan di atas sayuran Zukini/Zucchini adalah sayuran yang mengandung sejumlah kecil zat besi, kalsium, zinc, dan beberapa vitamin B lainnya. Perlu diketahui, sayuran yang mentah menawarkan profil nutrisi yang mirip dengan yang dimasak, tetapi lebih sedikit vitamin A dan vitamin C, nutrisi yang cenderung berkurang ketika dimasak. Manfaat Zukini/Zucchini bagi Kesehatan Dalam pengobatan tradisional, sayuran ini telah digunakan untuk mengobati pilek, sakit, dan berbagai kondisi kesehatan. Namun, tidak semua penggunaannya didukung oleh bukti ilmiah yang kuat.
Berikut berbagai manfaat yang bisa Anda dapatkan, (doktersehat.com) di antaranya:
1. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Studi observasi menunjukkan bahwa orang yang makan lebih banyak serat memiliki risiko penyakit jantung yang lebih rendah. Pektin, salah satu jenis serat larut yang ditemukan dalam sayuran ini tampaknya sangat efektif dalam mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL). Zukini/Zucchini juga kaya kalium, mineral yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi dengan melebarkan pembuluh darah. Tekanan darah yang lebih sehat dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung dan stroke. Selain itu, makanan yang kaya karotenoid seperti sayuran ini juga memberikan perlindungan terhadap jantung.
2. Mendukung Perkembangan Otak Bayi
Manfaat Zukini/Zucchini untuk bayi didapatkan dari vitamin B6, folat, vitamin K, dan copper. Vitamin B6 sangat penting untuk perkembangan otak dan folat sangat penting untuk pertumbuhan. Perlu diketahui juga, pembentukan saraf pusat sudah dimulai ketika janin mulai tumbuh dalam kandungan. Folat sangat berperan dalam mencegah terjadinya kecacatan pada otak dan saraf, seperti spina bifida atau anensefali.
3. Menjaga Kadar Gula Darah Tetap Stabil
Zukini/Zucchini dapat memberikan alternatif asupan rendah karbohidrat bagi Anda yang sedang menjalankan program penurunan berat badan. Diet rendah karbohidrat dapat menurunkan kadar gula darah dan insulin secara signifikan, yang keduanya dapat menjaga kadar gula darah stabil dan mengurangi kebutuhan obat pada penderita diabetes tipe 2. Terlebih lagi, serat yang ada didalamnya juga membantu menstabilkan gula darah dan mencegah peningkatan kadar gula setelah makan. Serat yang ditemukan dalam buah ini juga dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin, yang juga dapat membantu menstabilkan gula darah.
4. Membantu Melawan Radikal Bebas
Tingginya kandungan antioksidan yang terdapat di dalam Zukini/Zucchini ini membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Karotenoid seperti lutein, zeaxanthin, dan beta-karoten sangat banyak terdapat Zukini/Zucchini. Berbagai kandungan antioksidan tersebut bermanfaat bagi mata, kulit, dan jantung, serta menawarkan perlindungan terhadap jenis kanker tertentu, seperti kanker prostat. Zukini/Zucchini kuning mungkin mengandung antioksidan yang lebih tinggi daripada hijau muda.
5. Menjaga Kesehatan Mata
Zukini/Zucchini kaya akan vitamin C dan beta-karoten dua nutrisi penting untuk kesehatan mata. Selain itu, buah ini juga mengandung lutein dan zeaxanthin. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa antioksidan ini dapat meningkatkan penglihatan dan mengurangi risiko penyakit mata terkait usia. Selain itu, diet tinggi lutein dan zeaxanthin juga dapat menurunkan kemungkinan terkena katarak.
6. Membantu Menurunkan Berat Badan
Zukini/Zucchini kaya akan air dan memiliki kandungan kalori yang rendah, yang dapat membuat teman-teman merasa kenyang. Kandungan seratnya juga dapat mengurangi rasa lapar dan menjaga nafsu makan. Selain itu, terdapat penelitian yang menghubungkan asupan buah dan sayuran yang tinggi dengan penurunan berat badan dan laju penambahan berat badan yang lebih lambat dari waktu ke waktu.
7. Menjaga Kesehatan Kulit
Vitamin C dalam Zukini/Zucchini ini juga bertanggung jawab untuk produksi kolagen, protein dalam tubuh yang berperan sebagai zat pembangun utama kulit hingga tulang. Selain itu, vitamin C juga dapat membantu memberikan perlindungan antioksidan dan melindungi dari penurunan kulit terkait usia atau kerusakan akibat sinar UV Sebuah penelitian menemukan bahwa kulit yang sehat secara positif dikaitkan dengan asupan buah dan sayuran yang lebih tinggi. Meski komponen yang bertanggung jawab atas manfaat yang diamati tidak dapat diidentifikasi dengan pasti, para peneliti menduga hal tersebut disebabkan oleh vitamin C
8. Mengurangi Gejala Sindrom Pramenstruasi
Vitamin B6 dalam Zukini/Zucchini dapat membantu mengurangi gejala sindrom pramenstruasi atau premenstruation syndrome (PMS). Meski begitu, klaim manfaat yang didapatkan membutuhkan penelitian lanjutan untuk menetapkan bahwa vitamin B6 memang memberikan manfaat tersebut.
9. Mengurangi Morning Sickness
Sebuah studi menunjukkan bahwa vitamin B6 juga dapat membantu mengurangi morning sickness yang dirasakan wanita selama tahap awal kehamilan. American College of Obstetrics and Gynecology (ACOG) menyarankan bahwa vitamin B6 adalah cara aman yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan ini.
10. Mengatasi Pembesaran Prostat
Sayuran Zukini/Zucchini ini memiliki khasiat tertentu yang secara efektif dapat mengobati penyakit pada pria yang disebut benign prostatic hypertrophy (BPH). BPH adalah suatu kondisi dimana kelenjar prostat membesar dalam bentuk dan ukuran yang aneh, yang kemudian dapat menyebabkan gangguan pada fungsi seksual dan saluran kemih. Zukini/Zucchini dipercaya sangat berguna dalam mengurangi gejala BPH, terutama dalam kombinasi dengan nutrisi lain yang mengandung fitonutrien.
11. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Sayuran Zukini/Zucchini ini dapat meningkatkan pencernaan yang sehat dengan beberapa cara. Kandungan air yang terdapat di dalamnya dapat membantu melunakan kotoran sehingga mengurangi kemungkinan terjadi sembelit. Selain itu, buah ini mengandung serat larut dan tidak larut. Serat tidak larut menambah kotoran pada tinja dan membantu makanan bergerak melalui usus dengan lebih mudah. Sedangkan serat larut memberi makan bagi bakteri baik di usus. Pada gilirannya, bakteri ini menghasilkan short-chain fatty acid (SFCA) yang menyehatkan sel usus. Terlebih lagi, SCFA dapat membantu mengurangi peradangan dan gejala gangguan usus tertentu, seperti sindrom iritasi usus besar (IBS), penyakit Crohn, dan kolitis ulseratif.
Penulis: Ruslan Efendi | Editor:
DAFTAR PUSTAKA
BBPP Lembang. (2014). Zukini/Zucchini (Cucurbita pepo L.). Diakses pada 1 Juni 2019 dari
http://www.bbpplembang.info/index.php/arsip/artikel/artikel-pertanian/823-Zukini/Zucchini-cucurbita-pepo-l
https://agrotek.id/klasifikasi-dan-morfologi-tanaman-Zukuni/Zucchini/
https://www.republika.co.id/berita/o1j8s9328/5-manfaat-mengejutkan-buah-Zukuni/Zucchini
https://www.itis.gov/servlet/SingleRpt/SingleRpt?search_topic=TSN&search_value=22373#null
Risa, NF2014. Zucchini-cucurbita-pepo-l. (online series), [cited 2015 June. 6] Available from: URL: http://www.bbpp-lembang.info/index.php/arsip/article-agriculture/823-zucchini-cucurbita-pepo-1.
https://doktersehat.com/herbal-a-z/manfaat-Zukini/Zucchini/